Ketua Umum Majelis Pendidikan Kristen (MPK) Indonesia, Handi Irawan Djuwadi MBA, MCom, memberikan apresiasi kepada MPKW Sumut-NAD yang dipimpin Dr RE Nainggolan, MM. Meskipun baru terbentuk November 2024, MPKW Sumut-NAD telah aktif melaksanakan berbagai program. Hal ini disampaikan Handi Irawan saat berkunjung ke Kantor MPKW Sumut-NAD di Medan, Jumat (14/3/2025).
Kunjungan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman bersama serta bertukar pemikiran terkait berbagai kendala, tantangan, dan peluang yang dihadapi MPKW Sumut-NAD. Selain itu, Handi Irawan juga memastikan bahwa eksekusi program MPK berjalan sesuai rencana.
Dalam kesempatan tersebut, Handi menekankan pentingnya kunjungan langsung guna memahami kondisi nyata di lapangan serta membangun hubungan yang lebih erat dengan MPKW Sumut-NAD. Ia juga menegaskan bahwa pelaksanaan program MPK harus berjalan optimal dan dievaluasi secara berkala.
Selain membahas perkembangan MPKW Sumut-NAD, Handi juga menyoroti bagaimana MPK dapat berkontribusi dalam percepatan transformasi sekolah Kristen di wilayah Sumatera Utara. Menurutnya, terdapat tujuh faktor utama yang harus dimiliki sekolah Kristen agar dapat berkembang, yakni doa, MPKW, dana, staf, produk, publikasi dan branding, serta kolaborasi atau kemitraan.

Ia berharap kerja sama yang baik dapat menjadikan MPKW Sumut-NAD sebagai lembaga yang bermanfaat bagi bangsa serta turut berperan dalam mencerdaskan anak-anak Indonesia. Handi juga menekankan pentingnya sinergi antara MPK Pusat dan MPKW Sumut-NAD dalam meningkatkan kualitas pendidikan Kristen di Sumatera Utara. “Dengan kerja sama yang solid, pendidikan Kristen bisa berkembang lebih baik dan memberi dampak positif bagi masyarakat,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua MPKW Sumut-NAD, Dr. RE Nainggolan, MM, melaporkan bahwa sejak dikukuhkan pada Desember 2024, MPKW Sumut-NAD telah mengadakan berbagai kegiatan, seperti pelatihan kepemimpinan untuk kepala sekolah dan wakil kepala sekolah, serta pelatihan mengajar bagi para guru. Ia juga menyampaikan bahwa berbagai program yang telah dijalankan mendapat dukungan penuh dari para penasehat, seperti Pdt. Bambang Jonan, Jhon Eron Lumbangaol, dan James Maja Hutapea, serta tokoh-tokoh Kristen di Medan dan Sumatera Utara.
Kunjungan Handi Irawan ke MPKW Sumut-NAD turut dihadiri oleh sejumlah tokoh, di antaranya Penasehat Jhon Eron Lumbangaol, Badan Pengawas seperti Sanggam Hutagalung, serta Dewan Pengurus MPKW Sumut-NAD, termasuk Drs. Edward Sitorus, MSi, Parapat Gultom, PhD, Kasman Sembiring, Drs. Chandra Silalahi, MSi, Dra. Veronika Sitanggang, Adelina Silaen, Syafitra E. Tambunan, Andriana Sitanggang, Jadi Pane, SPd, MM, serta perwakilan dari PMSK Immanuel, Parlin Marpaung, Eslo Simanjuntak, dan lainnya.
Dalam pertemuan tersebut, para peserta berdiskusi mengenai berbagai hal, termasuk program-program yang telah dijalankan serta rencana strategis untuk masa depan MPKW Sumut-NAD. Kunjungan ini diharapkan semakin memperkuat kerja sama antara MPK Pusat dan MPKW Sumut-NAD dalam meningkatkan mutu pendidikan Kristen di Sumatera Utara.
Sebagai penutup, RE Nainggolan, didampingi para penasehat dan pengurus lainnya, menyerahkan cenderamata berupa ulos dan pin MPKW Sumut-NAD kepada Handi Irawan. “Ini merupakan simbol persaudaraan dan hubungan erat antara MPKW Sumut-NAD dengan Bapak Ketua Umum Handi. Kami mengucapkan terima kasih atas kunjungan dan wawasan yang telah Bapak sampaikan,” ungkap RE Nainggolan.